Notification

×

Indeks Berita

500 Orang Warga Sawahlunto dan Pendatang Dilakukan Swab Test

Jumat, 15 Mei 2020 | Mei 15, 2020 WIB Last Updated 2020-05-15T13:46:07Z
padanginfo.com - SAWAHLUNTO - Sebanyak 500 orang warga Sawahlunto akan menjalani Swab Test pada tahap pertama ini. Terhadap 50 orang yang sudah menjalani test hasilnya negatif.

Hal disampaikan Walikota Sawahlunto, Deri Asta,SH dalam jumpa pers Jum'at, 15/5/20 di Lobby Kantor Balaikota, Lubang Panjang. Dalam jumpa pers tersebut Walikota Deri Asta, didampingi Wakil Walikota, Zohirin Sayuti,PLT Sekda, Irzan, Asisten Efrianto, Ketua MUI Sawahlunto, Darmuis dan Kepala BPBD/Sekretaris Gugus Tugas Covid-19, Adriyusman.

"Sebanyak 500 orang itu merupakan bagian dari beberapa komponen masyarakat. Mereka itu adalah bagian dari kelompok Pendatang Perjalanan dari Daerah Terjangkit (PPT)," sebut Deri.

Sasaran pengambilan sampel Swab ini diperioritaskan pada Masyarakat yang masih bolak balik ke daerah zona Merah termasuk ASN, Petugas perbatasan (Tim Kesehatan, Dishub,Satpol PP,TNI dan POLRI), Petugas Puskesmas yg melakukan pelayanan terhadap ODP dan Petugas UGD RSUD." ujar Deri Asta.

Lebih jauh Deri Asta menyampaikan, kalau Swab Test ini dilakukan untuk melakukan penelusuran dan memastikan Sawahlunto masih zona hijau, karena memang tidak adanya masyarakat yang terpapar atau belum terpantaunya masyarakat yang tertular covid-19,karena tidak kita lakukan Swab Test terhadap mereka yang rentan untuk terpapar.

"Sebanyak 50 orang yang sudah kita periksa sebelumnya, swab testnya Negatif. Hari ini kita lakukan lagi pengambilan sampel swabnya sebanyak 50 orang, Mudah-mudahan hasil labornya nanti juga Negatif." harap Deri Asta.

Berkenaan dengan telah dibukanya beberapa Masjid di kota Sawahlunto, melaksanakan Sahalat Jumat mulai hari ini, Deri Asta membenarkan.

"Berdasarkan rapat Forkopimda dan MUI Sawahlunto kemaren, Pemko mengizinkan beberapa Masjid untuk melaksanakan Shalat Jum'at mulai hari ini, Jum'at 15/5/20, dengan tetap memperhatikan protokol penanggulangan Covid-19. Untuk kegiatan keagamaan lainnya yang bersifat massal,seperti shalat tarawih berjamaah, tablikh akbar belum kita izinkan." jelasnya.(ris)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update