Notification

×

Indeks Berita

Dinas Pendidikan Sawahlunto Membatasi Tamu yang Berkunjung ke Lembaga Itu

Kamis, 04 Juni 2020 | Juni 04, 2020 WIB Last Updated 2020-06-04T06:12:28Z
Asril
padanginfo.com-SAWAHLUNTO- Kepala Dinas Pendidikan Kota Swahlunto Asril mengatakan pihaknya membatasi kunjungan tamu yang berkunjung ke lembaga itu. Ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran covid-19. Pasalnya, tidak diketahui jika tamu atau staf pernah berintraksi sebelum berkunjung ke dinas ini

“Untuk dinas sendiri, kami instruksikan kepada seluruh staf agar dapat mematuhi protokol covid-19 ,seperti mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak” ucap Kepala Dinas Pendidikn, Asril,S.Pd. M.Pd.di ruang kerjanya, Rabu 3/6/20.

Untuk penataan ruang kerja, kata dia saat ini dinas tengah melakukan jaga jarak terhadap rekan kerja yang lain, sementara juga ada pembatasan terhadap stafnya, begitu juga jika ada diantara mereka yang sedang sakit diharapkan kejujurannya dan akan diperbolehkan bekerja dari rumah dengan melampirkan surat keterangan sakit dari rumah sakit atau puskesmas.

Sementara pelayanan administrasi sekolah dan guru-guru selama masa PSBB ini sangat kami batasi, tidak melakukan tatap muka langsung dengan staf terkait.
Kegiatan Proses Belajar Mengajar (PBM) di sekolah - sekolah, Asril kembali menegaskan, bahwa tidak ada kegiatan PBM di sekolah - sekolah sampai penerimaan raport siswa tanggal 20/6/20 yang akan datang. Hanya ada 3 kegiatan pokok dikerjakan guru - guru di sekolah, yakni rekap nilai kelulusan siswa kelas 6  & 9, rekap nilai kenaikan kelas serta Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran 2020/2021.

Dinas Pendidikan Kota Sawahlunto komit dengan aturan dan protokol dalam Penerapan Transisi New Normal,  menuju Era New Normal yang tengah dilakukan Pemerintah Kota Sawahlunto.Sesuai dengan instruksi Walikota,untuk perkantoran, Diknas telah mempersiapkan upaya dalam menangani dan memutus penyebaran covid-19 ini.(tety/ris)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update