Notification

×

Indeks Berita

Tim Mulyadi Peduli Bagi Sembako di Pesisir Selatan

Sabtu, 20 Juni 2020 | Juni 20, 2020 WIB Last Updated 2020-06-20T07:02:40Z
padanginfo.com - PAINAN - Pandemi Covid-19 tak menyurutkan Tim Mulyadi Peduli untuk berbagi. Sepanjang minggu lalu, tim dari Anggota DPR-RI Ir H Mulyadi membagikan paket sembako untuk keluarga miskin di Kabupaten Pesisir Selatan.

Sasaran utama dari paket sembako Mulyadi ini adalah garin mesjid, tukang ojek, korban PHK, warga sakit menahun dan janda miskin. "Ada sembilan titik kita bantu sembako di Pessel. Pembagiannya dibantu oleh relawan MYD dan kader Partai Demokrat," kata Lasmawan dari Tim Mulyadi Peduli, Jum'at (19/6).

Menurut Lasmawan, sembilan titik pembagian sembako Mulyadi di Pesisir Selatan adalah di Siguntur melalui Robi Binur, Painan melalui Hanafi Herman, Sutera melalui Ikal Jonaidi, Ranah Balai Selasa melalui Jamalus Yatim, Tapan bekerjasama dengan Pemuda Muhammadiyah, Awarisman dan Bagas Dwi Nugraha, Ranah Ampek Hulu melalui Havis dan Pancung Soal melalui Dony Chandra, Madan dan Erzi.

Ir. H. Mulyadi yang dihubungi via WhatsApp mengatakan, paket sembako yang dibagikan ini berisi beras, minyak goreng, gula dan garam. Jumlahnya setiap titik paling banyak 100 paket. "Kami membagikan paket sembako sejak Ramadhan lalu sampai kini dengan total jumlah paket sembako mencapai 10 ribu, yang dibagikan di seluruh kab/kota se Sumbar," kata Mulyadi.

Pada awal pandemi Covid-19, bulan Maret lalu, Anggota DPR-RI Ir H Mulyadi fokus membantu tenaga kesehatan dengan Alat Pelindung Diri (APD) berupa baju hazmat, kacamata medis, masker dan hand sanitizer. Jumlahnya ribuan unit yang dibagikan kepada RS dan Puskesmas di Sumbar.

Selain itu, melalui Tim Mulyadi Peduli melakukan penyemprotan disinfektan di kabupaten/kota. Semua bantuan Mulyadi jumlahnya setara dengan tiga tahun gajinya sebagai Anggota DPR. "Saya ikhlas membantu untuk masyarakat. Kita harapkan ranah Minang tercinta segera terbebas dari Virus Covid-19," kata Ir H Mulyadi, calon kuat Gubernur Sumbar mendatang ini. (*)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update