Notification

×

Indeks Berita

PHRI: Kebangkitan Pariwisata Nasional Dimulai dari Sumbar

Rabu, 09 Februari 2022 | Februari 09, 2022 WIB Last Updated 2022-02-09T09:49:14Z
padanginfo.com-PADANG-Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) sepakat menjadikan Sumatera Barat sebagai langkah awal untuk membangkitkan pariwisata nasional.
 
Ketua Umum PHRI, Hariyadi Sukamdani menyatakan hal itu pada acara Munas dan Rakernas PHRI di Pangerans Beach Hotel, Selasa malam 8 Februari 2022.  

*Smbar bisa menjadi penggerak kebangkitan ekonomi Indonesia dari sektor Pariwisata.  Dengan Destinasi yang banyak, potensi diaspora serta kekayaan alam, budaya dan kulinernya, kami yakin Sumbar bisa," kata Hariyadi.

Untuk itu, Hariyadi mohon dukungan kepala daerah serta semua stakeholder untuk menciptakan Sumbar sebagai salah satu destinasi wisata andalan. 

"Kita tidak bisa kerja sendiri, harus bersama dengan semua stakeholder. Karena itu kami mohon dukungan gubernur, dan akan bangun kerjasama juga dengan Kadin, BUMN, dan maskapai. Semoga dengan Rakernas II PHRI Tahun 2022,.dengan tema "Pulih dan Bangkit Pariwisata Indonesia" akan memberikan dampak positif pada perekonomian tanah air,"  kata Hariyadi.

Gubernur Sumbar,  Mahyeldi menyambut positif harapan tersebut. Dukungan penuh akan diberikan pada upaya yang dilakukan PHRI. 

Sebab, jelas Mahyeldi, pertumbuhan sektor pariwisat sangat berdampak pada pertumbuhan ekonomi masyarakat.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, saya mengucapkan terimakasih  menjadikan Sumbar daerah awal pelaksanaan program pemulihan pariwisata," kata Mahyeldi.

Rakernas II PHRI Tahun 2022 dihadiri perwakilan BPD PHRI dari 26 provinsi. 

Ketua BPD PHRI Sumbar, Rina Pangeran, mengatakan kegiatan diawali dengan Rapimnas dan dilanjutkan dengan Rakernas. 

Pelaksanaan Rakernas menurut Rina juga sudah menerapkan prokes ketat, dimana seluruh peserta wajib memiliki bukti tes PCR, lalu harus tes antigen kembali setelah berada di Sumbar.

"Alhamdulillah antusias kehadiran peserta ke Ranah Minang sangat tinggi. Peserta hadir dari 26 provinsi. Mohon dukungan bapak gubernur agar pariwisata kita pulih dan bangkit kembali," pinta Rina.

Demikian Siaran Pers Dinas Kominfotik Sumbar. (in).

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update