Notification

×

Indeks Berita

Kapasitas Pemerintah Nagari Ditingkatkan Melalui Pemanfaatan Sumber Ekonomi

Jumat, 03 Juni 2022 | Juni 03, 2022 WIB Last Updated 2022-06-03T08:29:06Z

 


Bimtek Peningkatan Kapasitas pemerintah nagari yang melibatkan aparatur nagari sebagai peserta (ist)

padanginfo.com
-PADANG- Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Sumbar Amasrul, SH membuka secara resmi Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Nagari dalam rangka peningkatan ekonomi masyarakat melalui pemanfaatan sumber-sumber ekonomi desa di Hotel Grand Zuri, Kota Padang, Rabu (1/6/2022).


Menurut Amasrul, SH., Undang-Undang Desa memandatkan bahwa tujuan pembangunan Nagari atau Desa adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kualitas hidup masyarakat melalui pemenuhan kebutuhan dasar, pembangunan sarana dan prasarana nagari, pengembangan potensi ekonomi lokal, serta pemanfaatan sumber daya alam dan lingkungan secara berkelanjutan. 


Karena itu, untuk melaksanakan tujuan pembangunan tersebut sebagaimana ditegaskan dalam Pasal 26 Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, maka Wali Nagari dan perangkatnya berwenang untuk mengembangkan sumber-sumber pendapatan Nagari, yang mana sumber pendapatannya antara lain hasil usaha BUMnag, Tanah Kas Desa, hasil aset desa, swadaya dan lain-lain pendapatan asli desa.


“Wali Nagari harus jeli dalam rangka melihat potensi yang ada di nagari. Karena ini termasuk salah satu kewajiban dari Wali Nagari yang diatur dalam Pasal 26 ayat (4) Undang-Undang Desa yaitu meningkatkan perekonomian masyarakat nagari melalui mengembangkan potensi sumber daya alam dan melestarikan lingkungan di nagari,” kata Kadis Amasrul, SH.


Potensi nagari merupakan segenap sumber daya alam serta sumber daya manusia yang dimiliki nagari. Dan Nagari dengan pimpinan Wali Nagari dan seluruh perangkat nagari bisa memanfaatkan potensi sumber daya ekonomi secara maksimal, akan membawa nagari-nagari di Sumatera Barat bisa menjadi nagari yang maju dan mandiri.


Menurut Kabid Pemerintahan Nagari Dinas PMD Desrianto Boy, S.Pd.M.Pd, Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintah Nagari ini diikuti 140 orang yang terdiri dari unsur aparatur Dinas PMD Kabupaten Sijunjung, Kabupaten Tanah Datar dan Kota Sawahlunto, pemerhati nagari dan desa, Kordinator TA P3MD, Wali Nagari dan perangkat yang terpilih dari Sijunjung, Tanah Datar dan Sawahlunto.


Ada pun narasumber dalam kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini adalah Kadis PMD Sumbar Amasrul, SH., Anggota DPRD Sumbar Drs. H. Taufik Syahrial, SH., Kabid Pemnag Dinas PMD Sumbar Desrianto Boy, S.Pd.M.Pd., Penggerak Swadaya Masyarakat Ahli Muda, Wali Nagari III Koto Aur Malintang Kabupaten Padang Pariaman dan Wali Nagari Cupak Kabupaten Solok. (ak/*)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update