Notification

×

Indeks Berita

Wakil Ketua Banggar DPR Ambruk Seusai Berikan Berkas ke Puan Maharani

Kamis, 30 Juni 2022 | Juni 30, 2022 WIB Last Updated 2022-06-30T04:22:54Z





Wakil Ketua DPR RI Muhidin Mohamad Said ambruk atau terjatuh usai memberikan berkas laporan badan anggaran  DPR RI kepada Puan Maharani. Foto/Carlos Boy

padanginfo.com-
JAKARTA - Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI Muhidin Mohamad Said ambruk atau terjatuh seusai memberikan berkas Laporan Badan Anggaran DPR RI atas Hasil Pembahasan Pembicaraan Pendahuluan RAPBN Tahun Anggaran 2023 dan Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2023. 


Peristiwa tersebut terjadi dalam Rapat Paripurna DPR RI ke-26 Masa Persidangan V Tahun Sidang 2021-2022, Kamis (30/6/2022). Kronologinya, seusai membacakan pidato terkait laporan Banggar, Muhidin memberikan berkas tersebut secara simbolis ke Ketua DPR RI Puan Maharani. 


Setelah memberikan berkas kepada Puan Maharani dan melayangkan pandangan ke arah juru kamera yang hendak memfoto prosesi tersebut, Muhidin tampak memberikan salam kepada Puan Maharani pimpinan DPR lainnya. 


Setelah memberikan salam tersebut, tiba-tiba Muhidin tampak memegang meja pimpinan DPR, kemudian ambruk atau terjatuh ke mimbar di depan area tempat duduk pimpinan DPR RI. Kejadian tersebut sontak menjadi perhatian seluruh pimpinan, anggota DPR dan staf serta bagian medis di DPR Senayan. 


Sejumlah anggota DPR yang ada di bangku kemudian langsung berlari ke arah depan mimbar untuk menolong Muhidin berdiri. Setelah itu Muhidin dibawa duduk ke sebuah tempat duduk di belakang dari kursi pimpinan DPR. 


Ia kemudian dibawa dengan sebuah kursi roda saat meninggalkan ruang Rapat Paripurna DPR yang ada di lantai 3 Gedung Nusantara II. Saat meninggalkan ruangan menggunakan kursi roda, Muhidin tampak melambaikan tangan ke arah para anggota DPR yang ada di Ruang Rapat Paripurna.


Hingga saat ini belum diketahui penyebab Muhidin terjatuh. Setelah sempat diskors, Rapat Paripurna DPR kembali dilanjutkan. Menteri Keuangan Sri Mulyani tampak hadir membacakan Penyampaian Keterangan Pemerintah atas RUU tentang Pertanggungjawaban atas Pelaksanaan APBN Tahun Anggaran 2021. (sindonews.com)


Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update