Notification

×

Indeks Berita

Wako Deri Asta Ajak Herman Nawas Mengelola Pasar Songket.

Selasa, 18 Juni 2019 | Juni 18, 2019 WIB Last Updated 2019-06-18T04:09:10Z
Herman Nawas bersama Deri Asta dan Wakil Walikota Sawahlunto meninjau Pasar Songket (ris)
SAWAHLUNTO - PadangInfo.Com - Walikota Sawahlunto Deri Asta mengajak Herman Nawas pengusaha dan juga Owner Universitas Putra Indonesia ( UPI ), putra asli Nagari Silungkang untuk berinvestasi mengelola bangunan Pasar Songket di simpang tiga Muarokalaban Silungkang. Tawaran ini disampaikan Deri Asta ketika mengajak Herman Nawas meninjau langsung Pasar Songket tersebut, Minggu 17/6/2019.

"Alhamdulillah, penawaran kita ini disambut dengan antusias oleh Pak Herman Nawas. Kita memang menawarkan kepada beliau sebagai salah satu solusi untuk meningkatkan dan meramaikan kunjungan konsumen ke Pasar Songket ini dengan membuka gerai kuliner, rumah makan khas Silungkang, karena kita tahu beiau juga seorang pengusaha rumah makan yang tersebar di Padang dan Pekan Baru " ujar Deri.

Pihak pemko, kata Deri,   akan bergerak cepat mewujudkannya segera kalau secara prosedur admintrasi dan legalitas kerjasama dengan Pemko bisa cepat rampung, dan ini akan kita prioritaskan. Dalam minggu ini Sekda akan mengkoordinasikan ini bersama OPD terkait sehingga bisa cepat direalisasikan " ungkap Deri.

DPRD Sawahlunto juga  memberikan dukungan positif terhadap rencana Pemko ini. Hal ini langsung disampaikan Ketua DPRD, Adi Ikhtibar yang ikut mendampingi meninjau Pasar Songket bersama Wakil Walikota, Zohirin Sayuti, Sekda dan OPD terkait.

" Legislatif tentu akan mendukung langkah Pemko, sebab hal ini akan memberdayakan Pasar Songket yang selama ini berdaya maksimal karena sepinya kunjungan. Dengan adanya Rumah Makan yang representatif di Pasar Songket ini akan meningkatkan kunjungan masyarakat ke Pasar Songket ini yang akan berdampak ekonomis bagi pengrajin dan pengusaha Songket Silungkang. Kerjasama ini tentunya harus juga dilaksana sesuai dengan ketentuan dan regulasi yang ada sehingga tidak terjadi kesalahan prosedur dan regulasi nantinya." pungkas Adi.

Disamping sebagai Tokoh Pendidikan, Herman Nawas juga dikenal sebagai Pengusaha sukses di bidang kuliner. Di Kota Padang Rumah Makan miliknya dinamai " Rumah Makan Silungkang " yang terletak di kawasan Simpang Haru dan dikolaborasikan dengan "Silungkang Art Centre" yang menyediakan souvenir / cenderamata khas Silungkang. (Ris)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update