Notification

×

Indeks Berita

Warga Sumbar Positif Corona Tercatat 21 Orang

Rabu, 08 April 2020 | April 08, 2020 WIB Last Updated 2020-04-08T01:20:46Z
Sebanyak 7.000 set APP dan 35.000 masket tiba di Pangkalan Udara Sutan Sjahrir Padang, Senin (6/4/2020). 
padanginfo.com - PADANG - Pasien yang dinyatakan positif terpapar virus corona (covid-19) di Sumatera Barat bertambah 3 orang. Dengan demikian, hingga Selasa (7/4/2020), pasien positif corona mencapai 21 orang.

Sedangkan pasien dalam pengawasan berjumlah 91 orang. Serta orang dalam pemantauan tercatat 3.873 orang.

Kepala Biro Humas Pemprov Sumbar, Jasman Rizal. Menurutnya, 2 dari 3 pasien positif kali ini berasal dari Kota Padang dan satu lainnya dari Kota Bukittinggi.

“Dua pasien positif covid-19 di Padang isolasi mandiri dan 1 pasien lainnya dirawat di RSAM Bukittinggi,” katanya, Selasa (7/4/2020).

Pasien positif di RSAM berjenis kelamin perempuan. Sedangkan dua pasien di Padang, satu laki-laki berusia 38 tahun dan seorang perempuan berumur 22 tahun.

Dari sebanyak 21 pasien positif terpapar virus covid-19 ini, 9 pasien dirawat di rumah sakit dan 10 orang isolasi mandiri di rumah, 1 kasus meninggal dan seorang telah dinyatakan sembuh.

Terima 7.000 ADP

Dalam pada itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat menerima bantuan Alat Pelindung Diri (APD) sebanyak 7.000 set dan masker sebanyak 35.000 buah dari BNPB Pusat. Bantuan langsung diterima Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit, yang rencananya akan disalurkan ke rumah sakit rujukan, Selasa (7/4/2020) siang

Bantuan dari Gugus Tugas Pusat, dikirimkan langsung dari Lanud Halim Perdanakusumah Jakarta menggunakan Pesawat Hercules TNI  dan pukul 14.00 WIB tiba di Pangkalan Udara Sutan Sjahrir Padang.

"Hari ini bantuan APD kita terima, segera kita distribusikan secara proporsional untuk rumah sakit daerah di 19 kabupaten kota termasuk rumah sakit rujukan yang ada di provinsi Sumbar sesuai kebutuhan," kata Nasrul Abit seperti yang dilansir corona.sumbar.go.id.

Menurut Nasrul Abit, dengan adanya kelengkapan APD ini diharapkan bisa membantu petugas kesehatan yang berada di garda terdepan dalam penanganan virus Corona.

"Insya Allah bisa membantu petugas-petugas kita yang saat ini berada di garda terdepan. Karena mereka lah yang bertugas agar Covid-19 tidak tertular lebih banyak lagi kemasyarakat. Salah satu tantangannya bagaimana memastikan para petugas yang bekerja, mereka tidak terpapar covid 19," harapnya.(*/afr)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update