Notification

×

Indeks Berita

Paslon Mahyeldi-Audy Kuasai Tema pada Debat Cagub-Cawagub Sumbar

Selasa, 24 November 2020 | November 24, 2020 WIB Last Updated 2020-11-24T07:32:35Z

 

Mahyeldi-Audy Joinaldy (foto.dok)

padanginfo.com -PADANG- Debat putaran pertama Mahyeldi-Audy Joinaldy yang disaksikan  lewat akun medsos mendapat respon dari publik. Ini dapat dilihat  dari  dilihat komentar dan like  terhadap pasangan ini.

Itu sebab, pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur Sumatera Barat (Sumbar) nomor urut empat Mahyeldi-Audy Joinaldy menjadi primadona pada debat yang diselenggarakan KPU Sumbar, Senin (23/11/2020).

Bagaimana tidak, setiap pertanyaan yang ditujukan kepada pasangan calon yang diusung PKS dan PPP ini selalu terjawab dengan sempurna. Tak hanya itu kombinasi antara Mahyeldi dan Audy terlihat kompak dan saling mengisi.

Baik Mahyeldi maupun Audy tampak menguasai tema debat terkait ekonomi, pengelolaan Sumber Daya Alam, dan lingkungan hidup itu.

Dalam menjawab setiap pertanyaan Mahyeldi terlihat tenang dan memberikan argumentasi yang tepat. Sementara Audy menjawab dengan cerdas dan solutif.

Mengenai sub tema memulihkan perekonomian Sumbar saat pandemi Audy Joinaldy memberi tanggapan bahwa saat ini Sumbar tengah membuat daftar dua kurva. Kurva ekonomi yang terus  menurun dan kurva covid-19 yang terus naik. 

"Setiap negara memiliki caranya sendiri untuk penanganan ekonominya. Tidak ada satu solusi yang pas semua wilayah. Sumbar adalah provinsi yang berbasis UMKM. Jika industri besar akan sulit recovery dari ekonomi," jelas Audy.

Kemudian berbicara terkain pariwisata, Audy Joinaldy terlihat lebih menguasai dan mengeluarkan argumentasi yang tepat untuk diterapkan di Sumbar. 

Audy Joinaldy menyebutkan bahwa pengembangan pariwisata ada empat kuncinya. Clean, Health, Safety, and anveronmental. 

"Infrastruktur  penting, namun ada pariwisata yang meski aksesnya sulit tapi wisatawan tetap datang. Kuncinya itu ekspos yang bagus," pungkas cawagub yang dikenal dengan Milenial Manang itu.

Pasangan Mahyeldi-Audy juga menegaskan bahwa dalam membangun Sumbar ke depan dibutuhkan persatuan dan kekompakan, sehingga apa yang dicita-citakan masyarakat bisa terwujud.

"Kita ini 4 paket lengkap, buya (mahyeldi), birokrat, saya pengusaha dan akademisi. Silakan dinilai dari programnya, mari sukseskan pemilu badunsanak," tukas Audy. (tim)


Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update