Notification

×

Indeks Berita

Pedagang Pasar Ateh Protes Pembongkaran Bangunan Pasar

Selasa, 10 April 2018 | April 10, 2018 WIB Last Updated 2018-04-10T00:47:13Z
Padang Info.com - Sejumlah pedagang PAsar Ateh Bukittinggi protes dengan kebijakan Pemko Bukittinggi yang meruntuhkan bangunan dan akan membangun pasar baru. Mereka menilai kebijakan pembangunan itu dilakukan sepihak tanpa mengikutsertakan pada pedagang.

Sejumlah pedagang Pasar Ateh yang mengatasnamakan tim negosiasi P4B, Senin (09/04), datang ke DPRD Bukittinggi. Mereka menyamapaikan kekecewaan pada pedagang yang tidak dikikut dalam perencanaan pembangunan pasar.

"upaya yang dilakukan pemerintah kota meruntuhkan Pasar Atas, tidak melalui pembicaraan dan kesepakatan dengan pedagang, khususnya tim negosiasi. Ini membuat pedagang kecewa. Dan ini yang kita laporkan ke dewan," kata Ketua tim negosiasi P4B, Yulius Rustam .

Bersama sejumlah pedagang lainnya, kedatangan ke DPRD Bukittinggi guna meminta kepada dewan untuk dapat membicarakan permasalahan ini dengan pemerintah kota. Para pedagang menyebutkan keputusan yang diambil pemko merupakan keputusan sepihak.

Para pedagang minta pemko memberikan kejelasan secara detail. Baik terkait anggaran yang digunakan untuk pembangunan kembali Pasar Atas, termasuk sistem yang digunakan kepada pedagang dalam mendapatkan toko nantinya setelah Pasar dibangun baru.

“Kami tidak mengetahui apa rencana pemko untuk Pasar Ateh. Apakah benar bangunan ini tidak layak lagi digunakan. Setelah dibangun nanti, bagaimana proses pembagiannya kepada pedagang. Ini yang tidak pernah dijelaskan kepada kami,” ungkap Yulius Rustam.

“Tindakan pemko merupakan tindakan sepihak. Untuk itu kami datang ke DPRD minta ketegasan wakil rakyat," kata pedagang lainnya.

Kepada Wakil Ketua DPRD Bukittinggi, Yontrimansyah, pedagang minta pihak DPRD untuk menfasilitasi pertemuan dengan Pemko Bukittinggi seraya mengharapkan keberpihakan dewan pada pedagang. "Kami juga melarang pedagang melakukan komplen agar tidak terjadi hal-hak yang tidak diinginkan. Tapi kami minta pembongkaran Pasar Atas dihentikan sebelum ada musyawarah dan mufakat,” jelasnya.

Baca Juga: Bangunan Pasar Ateh yang Terbakar Mulai Dibongkar

Yontrimansyah, menilai, permasalahan ini karena miss komunikasi antara pedagang dengan pemerintah kota. Banyak yang harus dibicarakan bersama, agar persoalan ini dapat tuntas dan tidak merugikan pihak manapun.

Ia berjanji akan mengupayakan komunikasi dengan Walikota. Duduk bersama dengan tim negosiasi ini. "Mis komunikasi ini harus segera diselesaikan, agar tidak ada kecurigaan dan kesalahpahaman yang timbul kedepannya. Kedua belah pihak harus legowo, bersama-sama saling mendengar masukan dan penjelasan. Kami akan jembatani ini,” ujarnya.(*)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update