Notification

×

Indeks Berita

Bukittinggi Kini Punya Sepeda Gantung, Hammock dan Spot Selfie

Rabu, 16 Mei 2018 | Mei 16, 2018 WIB Last Updated 2018-05-16T08:08:46Z
Padang Info.com - BUKITTINGGI — Sebagai salah destinasi wisata utama, Bukittinggi terus melengkapnya sarana dan prasarana wisatanya. Terbaru, adanya sepeda gantung, hammock dan sport selfie.

Tiga objek baru tersebut diresmikan Walikota Bukittinggi Ramlan Nurmatias didampingi Wakil Walikota, Sekda dan sejumlah kepala OPD, di Benteng Fort de Kock, Rabu (16/05). Sarana wisata ini bantuan PT Telkomsel Cellular Indonesia.

Ramlan Nurmatias, menyampaikan terima kasih kepada Telkomsel karena sudah memberikan dana CSR dalam bentuk barang kepada Bukittinggi. Ini akan dimanfaatkan secara maksimal agar menambah daya tarik kota Bukittinggi sebagai kota wisata.

“Ini sangat luar biasa. Dan ini tentunya sangat bermanfaat bagi pariwisata Bukittinggi. Pariwisata memang menjadi andalan bagi Bukittinggi dan sejumlah inovasi akan terus dilengkapi," tuturnya.

Disebutkannya, ke depan akan ditambah lagi spot untuk objek wisata yang dapat menambah pengetahuan masyarakat. Seperti di Benteng Fort de Kock. Parit yang ada merupakan benteng pertahanan, bukan bak air yang ada saat ini.

Terkait sarana wisata baru ini, Walikota menyatakan, pihaknya akan membuat regulasi terkait objek wisata sepeda gantung, hammock dan spot selfie itu. Dengan upaya itu, tentunya inovasi obejk wisata baru ini, dapat menambah PAD Bukittinggi.

Kadisparpora Bukitinggi, Erwin Umar, menjelaskan, wahana objek wisata sepeda gantung dan beberapa spot selfie, merupakan bantuan hibah murni dari Telkomsel.

“Kita juga akan lakukan perencanaan komprehensif untuk revitalisasi TMSBK. Diharapkan dapat difungsikan secara optimal setelah lebaran nanti. Sehingga dapat menambah daya tarik pengunjung untuk datang ke Bukittinggi kedepannya,” jelasnya.

Pimpinan PT Telekomunikasi Cellular Indonesia wilayah Sumatera Barat, diwakili Ahiro Augustus, mengungkapkan, bantuan melalui dana CSR ini, merupakan bukti Telkomsel peduli lingkungan dan pariwisata Bukittinggi.

"Tahap awal ada tiga item yang diserahterimakan. Sepeda gantung dan Hammock di Benteng Fort de Kock serta Spot Selfie di taman panorama," jelasnya.(pic)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update