Notification

×

Indeks Berita

643 ASN Agam Naik Pangkat

Rabu, 12 September 2018 | September 12, 2018 WIB Last Updated 2018-09-12T05:04:49Z
Padang Info.com - LUBUK BASUNG — Sebanyak 643 orang ASN Kabupaten Agam naik pangkat. Kenaikan pangkat tersebut berlaku mulai periode 1 Oktober 2018.

Petikan SK kenaikanan pangkat tersebut diserahkan secara simbolisimbolis oleh Wakil Bupati Agam Trinda Farhan Satria di GOR Rang Agam Padangbaru Lubukbasung, Rabu (13/09).

ASN yang menerima SK terdiri dari golongan I, II dan III dengan rincian, golongan I sebanyak 13 orang, golongan II 118 orang dan golongan III sebanyak 512 orang.

Rincian profesinya masing-masing terdiri dari 439 tenaga pendidik, 86 tenaga kesehatan dan 126 tenaga teknis lainnya.

“Semoga kenaikan pangkat ini membawa berkah bagi ASN, keluarga, tempat kerja, lingkungan dan Pemkab Agam tentunya,” ujar Wabup.

Tak lupa, Trinda mengamanatkan agar pegawai yang telah menerima SK kenaikan pangkat menjadikan hal ini sebagai momen perbaikan kinerja dimasa yang akan datang.

“Jadikan ini sebagai momentum untuk hijrah dan perbaikan ke arah yang lebih baik. Orang yang ingin maju tidak ada kata sudah untuk perbaikan karena ada spirit untuk selalu melakukan perbaikan. Siapa yang tidak memperbaiki diri dia akan tergilas dengan perputaran waktu,” tuturnya.

Ia juga mengimbau agar apartur melaksanakan tugas sebaik-baiknya, kreatif, inovatif, respontif, kerjakan sesuai tupoksi dan berkomitmen teguh.

“Perlu menjadi kesadaran kolektif untuk bekerja lebih profesional lagi. Dituntut untuk tidak mencukupi dengan apa yang kita miliki saat ini, keluarkan kreatifitas, inovatif dan 0responsif terhadap layanan kerja yang kita berikan untuk masyarakat," ujarnya.

Kepala BKPSDM Agam Fauzir menjelaskan dengan penyerahan SK kenaikan pangkat ini memperlihatkan bahwa pemerintah telah memberikan penghargaan kepada ASN sehingga dapat mendorong aparatur dalam meningkatkan kapasitas dan pengabdian kerja terhadap bagsa dan negara.(pic)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update