Notification

×

Indeks Berita

Athari Gauthi Serahkan 7 Ekor Sapi Kurban di Dapilnya

Minggu, 02 Agustus 2020 | Agustus 02, 2020 WIB Last Updated 2020-08-02T04:11:24Z
Anggota DPR RI F- PAN, Athari Gauthi Ardi.
Padanginfo.com - SOLOK -  Lebaran Idul Adha 1441 H tahun ini, Anggota DPR RI F- PAN, Athari Gauthi Ardi berkurban 7 ekor sapi yang disebarkan di Dapil Sumbar 1.

Secara simbolis Athari menyerahkan sapi tersebut kepada perwakilan masyarakat, Sijunjung, Solok, Dharmasraya dan Pesisir Selatan, Kamis, 30/7/20 di Chi Nang Kiak Resort, Solok.

"Memang belum semua daerah Dapil Sumbar 1 ini bisa kita distribusikan, Insya Allah tahun depan semua daerah bisa kita distribusikan." ujar Athari.

Lebih jauh Athari menyampaikan, dampak Pandemi Covid - 19 ini ikut memukul ekonomi masyarakat Sumbar, khususnya Sumbar 1 ini. Penyaluran hewan kurban yang dilakukan oleh banyak komponen, selain menjalankan kewajiban bagi kalangan muslim yang mampu, juga sekaligus mewujudkan empaty dan peduli bagi masyarakat. Inilah salah satu wujud kita berempat kepada masyarakat.

"Kesadaran berkurban yang dilakukan perorangan maupun kelompok, juga sebagai manifestasi rasa syukur atas karunia dan nikmat dari Allah.Swt." tutur Athari.

Sementara itu H.Daswanto yang mewakili kelompok masyarakat penerima sapi kurban dari Athari menyampaikan.

" Alhamdulillah meski dimasa pandemi seperti ini Anggota DPR RI kita, Athari Gauthi Ardi masih diberikan rizky untuk berbagi dengan sesama yakni dengan berkurban 7 ekor sapi," tutur Daswanto.(ris)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update