Notification

×

Iklan

Iklan

Satgas TMMD Pasaman Siapkan Penambungan Air Bersih

Senin, 16 Juli 2018 | 7/16/2018 WIB Last Updated 2024-09-09T00:36:00Z
Padang Info.com - PASAMAN - Sepekan pelaksanaan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Kabupaten Pasaman, sejumlah pengerjaan sasaran fisik tengah dilakukan. Kerja keras Satgas TMMD ke-102 mendapat dukungan penuh dari warga setempat.

Berbagai pembangunan berjalan dengan lancar seperti pengerjaan pembukaan jalan, pemasangan gorong gorong, pembuatan jamban bagi masyarakat kurang mampu dan sasaran non fisik dll di Jorong Situak Barat Nagari Ujung Gading, Kecamatan Lembah Melintang.

Pasiter Kodim 0305/Pasaman Kapten inf Birmantoro menyatakan berbagai kegiatan yang dilaksanakan di Jorong Situak barat ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan pembangunan di daerah tersebut, namun juga untuk membantu masyarakat.

Satgas TMMD membantu masyarakat memperbaiki tanggul penampungan air bersih. Sebab, warga desa kesulitan mendapatkan air bersih.

“Selama ini para Warga masih kesulitan dalam saluran Irigasi air bersih  makanya TMMD ke 102 Kodim 0305/Pasaman di Kabupaten Pasaman Barat di luar Program  berupaya perbaikan sejumlah fasilitas pendukung yang dibutuhkan para Warga,” ujar Kapten Inf Birmantoro, Senin (16/7/2018)

Dengan adanya perbaikan tanggul air bersih ini masyarakat tidak akan kesulitan lagi mendapat kan air bersih untuk kebutuhan sehari hari. (*)
×
Berita Terbaru Update