Notification

×

Indeks Berita


Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid Serahkan 21 Sertifikat Warisan Budaya Takbenda 2023 Kepada Kadis Kebudayaan Sumbar

Kamis, 26 Oktober 2023 | Oktober 26, 2023 WIB Last Updated 2023-10-26T02:26:32Z

    Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid menyerahkan 21 sertifikat warisan budaya Takbenda 2023 kepada Kadis Kebudayaan Sumbar Syaifullah di Jakarta,  Rabu (25/10/2023). Foto. Aprimas



padanginfo.com-  JAKARTA- Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid menyerahkan sertifikat Warisan Budaya Takbenda 2023 kepada sejumlah provinsi, termasuk Sumatera Barat di Jakarta, Rabu (25/10/2023)

Kepala Dinas Sumbar Syaifullah mewakili Gubernur Mahyeldi menerima 21 sertifikat warisan budaya Takbenda 2023 yang diserahkan Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid.

   Direktur Keuangan Semen Padang Oktoweri menerima sertifikat Cagar Budaya Nasional dari Dirjen Hilmar Farid


Selain itu juga diserahkan sertifikat Cagar Budaya Nasional yang diraih PT Semen Padang. Sertifikat yang diserahkan Hilmar Farid diterima Direktur Keuangan Semen Padang Oktoweri

   Aprimas


Syaifullah yang didampingi  Kabid Warisan Budaya dan Bahasa Minangkabau Aprimas M.Pd usai menerima sertifikat merasa bersyukur atas peraihan 21 sertifikat untuk Sumatera Barat. TAHIN 2022 Sumbar juga meraih sejumlah warisan budaya Takbenda dari pemerintah pusat

"Kita bersyukur ternyata nilai-nilai wqrisan budaya Takbenda yang diwarisi nenek moyang kita masih tumbuh dan berakar. Ini warisan ini harus kita rawat sebagai media seni yang bisa dipertunjukan dalam ivent daerah hingga ke tingkat internasional, " ujar Syafullah dengan nada semangat

Meski demikian, Syaifullah meminta kabupaten/kota di Sumbar yang telah menerima penghargaan ini harus merawat dan mengembangkannya, sehingga dapat ditampilkan di depan publik dalam agenda seni kebudayaan dan kegiatan pariwisata

"Ini pesan Pak Hilmar Farid bahwa peraih warisan budaya Takbenda harus merawat dan mengembangkannya di daerah masing-masing," harap Syaifullah

Syaifullah juga meminta daerah kabupaten/kota Sunbar harus mempersiapkan diri untuk ikut pada warisan budaya Takbenda 2024. 

"Dinas Kebudayaan Sumbar siap mendampingi sekaligus memberi arahan bagi daerah yang ikut serta padabtahun 2024," ujarnya


Sepertu diketahui sebanyak 21 Sertifikat Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2023 diraih  Provinsi Sumatera Barat


 Dua puluh satu usulan WBTbI  yang ditetapkan tersebut tersebar pada 11 (sebelas) Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Barat dengan mengacu kepada empat domain (Adat istiada masyarakat, ritus dan perayaan-perayaan, Kemahiran dan Kerajinan Tradisional, Seni Pertunjukan, Pengetahuan dan kebiasaan perilaku mengenai alam dan semesta

Dua puluh satu WBTbI tersebut adalah : Basidakah Limau Kinari (Kabupaten Solok), Batagak Pangulu (Kota Payakumbuh), Bungo Lado (Kabupaten Padang Pariaman), Maanta Juadah (Kabupaten Padang Pariaman), Pangurei (Kabupaten Kepulauan Mentawai), Panunggru Mentawai (Kabupaten Kepulauan Mentawai), Pasipiat Sot Mentawai     (Kabupaten Kepulauan Mentawai), Serak Gulo(Kota Padang), Randang Lokan            (Kabupaten Pesisir Selatan),  Anyaman Mansiang (Kabupaten Lima Puluh Kota),  Opa Mentawai (Kabupaten Kepulauan Mentawai), Sulaman Nareh  (Kota Pariaman), Talempong Batuang (Kota Sawahlunto), Mone Mentawai (Kabupaten Kepulauan Mentawai), Sampelong  (Kabupaten Limapuluh Kota), Si Tupai Janjang (Kabupaten Agam), Silek Pingian (Kabupaten  Dharmasraya), Tari Podang Payakumbuh (Kota Payakumbuh) , Turuk Laggai Mentawai (Kabupaten Kepulauan Mentawai), Mauluk Nabi Dharmasraya) (ak)

Tag Terpopuler

×
Berita Terbaru Update